Sunday, December 16, 2007

Accident & Emergency


Accident & Emergency
National University Hospital


Yesterday i got a little bit accident... embarrassing accident, actually.. When i cleaned my ear using cotton bud, suddenly the accident happened. The cotton stuck in my ear.. I asked my roommate to pull it out, but she was not brave enough.. I was not brave enough, also..

OMG.. What should i do?

And then... I asked some friends, what the hospital/clinic nearest NUS is and where the location is. They said "NUH". What is NUH? NUH (National University Hospital) is Singapore's University Hospital located in NUS Kent Ridge Campus.

So, I decided to go to Accident & Emergency (A&E) section. When me and my roommate entered the entrance of A&E, we were welcomed by 1 doctor and 1 his assistant. The doctor asked me whether i wanna see a doctor. I said yes. Then he adhered green or yellow sticker on our clothes. Green sticker for me, the patient, and yellow sticker for my roommate.

Green sticker stated me as the patient


My friend got the yellow sticker

The doctor wanted to check my temperature via my ear. I said, "But I have ear problem now. The cotton of cotton bud stuck in my left ear". The assistant laugh, "Stuck? Hahaha" :( The doctor said, "I can check via your right ear". "Okay," I said.

After my temperature is checked, I approached the registration desk. I gave my TVE (Training Visit Employee) and paid S$80 for the fee. And I got the tax invoice.

Tax invoice

After my blood pressure is checked, I have to queue to take my turn. After around 40 mins I queue, finally i entered the consultation room. The attending doctor that checked me is dr. Rakesh Premkumar. He said, "Don't ever use cotton bud to clean your ear. You should ask the doctor to clean your ear." After the doctor pulled the cotton out from my left ear, I can hear properly...

This accident make me scared... I don't want this happen again to me... Thanks God.

Thursday, December 13, 2007

Kangen...

Mama... papa... mbak Heta...
Saudara2 sepupuku...
Sahabat2ku...
Arie...

Semuanya... aku kangen ama kalian semua!!

Seandainya aku diperbolehkan pulang di tengah2 kerjaanku oleh orang tuaku... Seperti roomate-ku yang akan pulang ke Indonesia untuk kedua kalinya pada tanggal 20-25 Des ini... Hiks... Sendirian deh tanggal segitu..

Tanggal 18 Januari 2008 terasa lama sekali yah...
Kerjaan juga susah banget di sini...
Berasa tesis lagi... ya iyalah... lha wong ini riset... RISET.. catat!!
Baca paper2 untuk ngertiin konsepnya, trus implementasi, trus eksperimen...

Riset emang begitu, Non...

Halah..

**curhat gak penting**

Wednesday, December 12, 2007

E-commerce & Database Lab...

...is my lab in School of Computing, NUS...

There are many people here, consist of PhD students and internship students. I am one of the internship students.

The members of this lab come from various countries..
Singapore, China, Taiwan, India, Indonesia..

----------------------------------------------------------------------------------------------

Sekarang ini lab lagi sepi.. karena apa? Karena orang2nya lagi olah raga..
Wuaaah... meski mereka orang CS yang berkutat terus di depan monitor komputer, mereka tetap menjaga pola hidup mereka.. dengan makanan dan olah raga.. Anggota lab ini yang agak gendut cuma gw, hiks. Selain gw, semua langsing2 dan kurus2...

Mereka difasilitasi dan didukung penuh dalam olah raga... Terbukti dengan banyaknya mhs NUS yang akan mengikuti SEA Games ke-24. Daftar mhs NUS yang berpartisipasi dalam SEA Games dapat dilihat di sini.

Ayo doong... Fasilkomers... jangan mau kalah... Terapkan pola hidup sehat juga seperti mereka.. Jangan berkutat di depan monitor mulu... hehe... peace..

Wednesday, December 05, 2007

Bencana di Lantai 2 Gedung A

Astagfirullah...

Menurut sumber yang terpercaya, lantai 2 gedung A Fasilkom UI kebanjiran..

Asal mulanya, Fasilkom itu ngajuin dana ke dikti untuk perbaikan fasilitas. Karena sekarang di ui ini sistemnya sentralisasi, jadinya dana itu ke rektorat dan rektorat ngirimin kontraktor ke Fasilkom buat benerin genteng gedung A. Kemaren sebelum hujan, kontraktor sudah diminta untuk memasang terpal atau karpet yang bisa menahan air sebagai jaga2 kalo keujanan. Eh kontraktor yang jenius itu kagak dengerin, dengan alasan: mereka kagak bikin perjanjian ama fasilkom, tapi ama UI.

Hari Senin jam 10, ruangan2 di gedung A yang atapnya terbuka kebanjiran. Beberapa langit2 bahkan jatoh, hampir menimpa kepala dosen. Setelah itu, baru kontraktornya dengan parahnya menutup pake terpal, yang ternyata kagak ada gunanya. Orang2 IT panik terus mindahin semua komputer dosen ke ruang rapat besar. Tau2 jam 10 malem di depok, hujan gede semaleman. Ruang rapat besar langitnya udah mau roboh. Situasi gedung A lantai 2: listrik mati, langit2 bocor, eternit ada yang jatoh, karpet basah, Lab Pascasarjana (1229) banjir, de el el.

Sekarang dosen2 pada ngungsi. Ada yang ngungsi di perpus, ada yang ke ruangan teman2nya di gedung C. Pak Heru numpang di ruangan Pak Bobby/Pak Didit. Ruangan di sebelah Lab IR (ruangan di lantai 2 gedung C yang biasa dipakai buat sidang) dijadikan tempat pengungsian Pak Irwan, Pak Petrus Mursanto, Mas Nizar, Bu Betty, Mbak Ika, dan Pak Dadan. Pak Ucok balik ke ruangan dia di depan 3200. Anak2 TA disebarkan ke lab2 yg masih kosong, termasuk Lab IR (3218).

Renovasi lantai 2 gedung A diperkirakan akan memakan waktu 1 bulan sejak kemarin.

Saya di sini ikut miris mengetahui bencana yang menimpa Fasilkom ini...
Semoga renovasi tersebut berjalan lancar sehingga kegiatan belajar-mengajar dapat berjalan normal kembali. Amiin...

Sunday, November 25, 2007

Gaining Knowledge @ Singapore Science Centre

Bismillahirrahmanirrahiim...


Yesterday i went to Singapore Science Centre. The admission charge is S$ 6.00/adult. I went there with my friends, Syandra and Putu. Syandra and I will be in Singapore for 3 months, from October 19, 2007 until January 18, 2007, for intership in School of Computing, National University of Singapore. Putu was my friend in 81 senior high school. This is the second time he accompany us hanging out in Singapore. First time when we went to Esplanade. Me, Syandra, Viny (was still here), Putu, and Tobias (Viny's friend) went there just for hanging out. Nothing special in Esplanade.

In Singapore Science Centre, we saw a lot of simulation of real things in the world. I could gain much knowledge there. Wow... it's amazing. I'm impressed on it. I can't tell more here. So, if you love science, please come to Singapore Science Centre.


Once more, in Science Centre, I had a chance to take photo with Murata Boy. Murata boy is a robot that can ride bicycle. In that exhibition, Murata Boy can answer few yes-no questions by nod and shake his head. Also, he can ride bicycle through straight and S-curve tracks. Here are the photo of us (me and Murata Boy) and the photo of Murata Boy when ride bicycle through S-curve track.

Funtastic!

Thursday, November 22, 2007

My Parents are going to Hajj

Bismillahirrahmanirrahiim...

(My beloved parents in our house)

Last night I was worried about my parents. Why I could not call them... I tried to call them.. once... twice... three times... four times... etc.. And finally, at 11pm last night I could talk with my mom... But just my mom... I could not talk with my dad because my dad was in another room. My mom was fine. We could not talk a lot, because she wanted to sleep. She must leave Pondok Gede Hajj dormitory on the following day at 6am. So, I ended the call and slept.

In the morning, while I was preparing to go to NUS, I called my mom (mama) again. She and her group (Kloter 10) just arrived in the airport. The airplane will take off at 10am. In this time, I could talk with my dad (papa) and my aunt (Bule Atun). They go to Hajj and will back home in the next 40 days from now.

Mama, Papa, Bule, be careful ya.... Sorry I could not be there yesterday when you went to Pondok Gede Hajj dormitory. But I always pray that Allah would give you His praise, and you can come home safely. And we can meet again :)

Monday, November 19, 2007

Celebration of Tarmizi's Birthday

Happy birthday, Tarmizi..

Today is Tarmizi's birthday... Yeah, today, November 19, 2007. Although his birthday is today, he has treated us on November 17, 2007 :D because Viny is still here on that day. He invited and treated us (Syandra, Viny, and I) to watch "Stardust" movie in Golden Village, Vivo City.

November 17, 2007
Before we go to the cinema, we have dinner in Chicken Rice Soup in Vivo City. After dinner, we want to go to Vivo city roof to see the beautiful view.. But unfortunately, the time is 09.10pm. So, we must hurry to go to the cinema because the film started at 09.25pm.
(Syandra, Tarmizi, Viny, and I on the roof of Vivo City building)

Look at the photo. Viny and I like the twin sisters because we wear the same clothes.

Stardust is fantasy / science-fiction movie. The film review can be seen at http://www.goldenvillage.com.sg/.

The film ended around at 11.30pm. We think to go home by cab when there is an announcement from MRT security officer that the last train connected to Boonlay station will leave in 2 minutes. So, we catch that last train. We run, run, and run... Even, we run at the escalator... Oh my god, the time is up.. Thankfully, we are already in the train when the doors are closing.

Fiuuuhh...

In Newton station, we can't use the bus, because the time is already 00.12am.. The bus service ended at 23.59pm.. So, we continue go home by cab. In our hostel, we see that the entrance is already locked. We called the security to open the door..

Fiuuuhh...

Many things happen in that day...

Thank you Tarmizi to treat us watch the movie. We enjoy it so much, including catch the last train. ^^

Friday, November 16, 2007

Dinner with My Supervisor(s)

Bismillahirrahmanirrahiim...

On October 30, 2007, my supervisor in NUS, Dr. Stephane Bressan, invited and treated us (Me, Syandra, Viny, Derry, and Tarmizi) to have dinner at the restaurant on Arab Street. Here are the pictures of the moment.
(Derry, Tarmizi, Dr.Bressan, Viny, and I)

(Syandra, Derry, Tarmizi, Dr.Bressan, Viny)

On November 14, 2007, one day after Malindo workshop held, Dr.Bressan invited and treated us again. This time, the dinner location is on Fifth Avenue, Thai Cuisine. At this moment, there is Mrs.Mirna, my thesis supervisor in University of Indonesia. She was here to attend the Malindo workshop and worked with Dr.Bressan for a week. Unfortunately, Derry and Tarmizi couldn't be here. Derry went to Malang to prepare her wedding and Tarmizi has gone back home.
(Bali, Mrs. Mirna, Dr. Bessan, Viny, and I)

(Syandra, Mrs. Mirna, Dr. Bessan, Viny, and I)


I'm in School of Computing, NUS

Bismillahirrahmanirrahiim...

Today I make my first presentation in English :)
Alhamdulillah, the presentation is good..
Thanks to Mbak Syandra.. We are certainly a solid team..

It's early of our work. Next we must work harder and harder..
Tagger... parser... We must create the two tools for Indonesian language.
There are so many rules that we must to think, create, and map into Brill's format..
So, don't give up, girls...

Today is Viny's last day here (NUS, Singapore). Viny treated us (Me, Mbak Syandra, and Tarmizi) in arts canteen after the presentation. Here are the screen shots of the moments.



November 19 is Tarmizi's birthday. And.... he invite the three of us to watch "Stardust" movie in Golden Village, Vivo City, tomorrow night, at 09.25pm.

Tarmizi is a very kind person. He has guided us (Syandra and I) in central library when we borrowed books there today. In NUS central library, we take some photos using Syandra's digital camera. Here are the pictures.

Wednesday, September 19, 2007

WisudaKu yang Masih Pending

Bismillahirrahmanirrahiim..

Aku mau cerita beberapa hal yang berkaitan dengan tertundanya kelulusanku..

Pertama, jelas, karena aku tidak memburu-buru diri dalam mengerjakan laporan tesisku. Aku memang setipe dengan pembimbingku (Ibu Mirna Adriani, PhD.), sama-sama perfeksionis.

Kedua, karena mau ikut riset ke Spore (insya Allah 19 Okt berangkat). Alasan yang kedua kayaknya kurang masuk akal ya.. Kok masih nanti berangkatnya tapi gak bisa lulus sekarang.. Apa hubungannya?
Sebenarnya, sudah jauh2 bulan (dari bulan Juli) sudah mau berangkat, tapi bulan Juli visa kerja belum kelar... Trus sebenarnya visa dah kelar akhir bulan Agustus, tapi kami pengen berpuasa dan berlebaran di Indonesia saja, sehingga kami memutuskan berangkat setelah Lebaran. Yang rencananya berangkat ada 3 orang, yaitu aku, Mbak Syandra, dan Mbak Viny. Aku dan Mbak Syandra insya Allah 3 bulan di sana. Sedangkan Mbak Viny hanya diperbolehkan 1 bulan (oleh suaminya)

Nah terus, bagaimana dengan tesisku..?? Jika dihitung-hitung.. Rencananya aku berangkat tgl 19 Oktober 2007 dan pulang tgl 19 Januari 2008, sedangkan deadline tesis tgl 19 Desember 2007. Nah lhoooo...

Yah, satu2nya solusi adalah aku harus sidang sebelum Lebaran. Catat, sebelum Lebaran! Karena tgl 19 Okt harus sudah berangkat dan juga ada libur Lebaran dari tgl 12-19 Okt.

Progress tesisku... hmm... gmn yah... Laporanku baru menginjak bab 4... Trus juga aku sedang mengulang eksperimen.. Untuk menulis bab 4, aku membutuhkan hasil eksperimen. Cukup banyak eksperimen yang dilakukan... Dari sekian banyak itu, aku harus memilih hasil yang akan dilaporkan, tidak semuanya ditulis. Hmm... Mudah2an eksperimenku segera selesai. Dan aku bisa segera sidang... Dan aku bisa lulus... Meskipun wisudaku masih lama (masih sekitar bulan Februari 2008).

Doakan aku ya..

PS. Arie, Hafsah, Mbak Syandra, Mbak Tatik, Pak Leo, Pak Arif FH, Mas Karyono, Mas Arief Janggeum, Mas Med... kita sama2 berjuang ya untuk menyusul teman2 MIK 2005 yang sudah diwisuda.

Momen Makan-makan

Bismillahirrahmanirrahiim...

Hari ini hari ke-7 dalam bulan Ramadhan... Moga2 puasaku kali ini full.. Eh, ndak mungkin ya.. mengingat aku wanita (kayak judul lagu).. Moga2 bisa sholat ied (jangan kayak tahun lalu yang kena muntaber pas ied di Bojonegoro, baca postingan Mudik 8 Hari Keliling Separuh Jawa)

Bulan Ramadhan kali ini, lagi-lagi, diisi dengan banyak kesibukan... Sibuk mengerjakan tesis... sudah memasuki semester ke-5, tapi kok belum dapat gelar Master... Tidak seperti Mbak Lily, Mbak Yana, Herik, Harry, Rizal, Mas Ian, Mas Danang, dan Mas Suharto yang bisa lulus tepat waktu (2 tahun).. Atau Mbak Ika (1,5 tahun)..

Syukuran Kelulusan Herik, Harry, dan Rizal - 16 Agustus 2007
Herik, Harry, dan Rizal mengadakan makan2 untuk merayakan kelulusan mereka (atau kelulusan MIK 2005 yang tepat waktu, hiks). Thanks to Herik, Harry, Rizal atas santapan2nya... Foto2 saat makan2 itu bisa dilihat di http://www.sharingfoto.com/hhayurani/album/360.

Pesta @ Lab IR (makan2!) - 22 Agustus 2007
Sudah setahun berlalu sejak makan2 di Lab IR (baca postingan Fat Day).
Kali ini menunya lebih ke selera Indonesia (ada daging cah cabe, dll).
Tetap ada es krim bikinan Bu Mirna sendiri (hebat euy!) namun rasa es krimnya lebih beragam... Kalau tahun lalu cuma ada 3 rasa, di "pesta" tahun ini ada buanyaaaaak rasa.. rasa pistacchio, vanilla, rocky road, strawberry, moccha, dll.. Pesta tahun ini juga untuk merayakan prestasi Ibu Mirna Adriani, Ph.D sebagai "peneliti terbaik se-UI". Prestasi tersebut didapatkan Beliau karena riset "Speech Recognition"-nya yang didemokan saat gelar Ilmu & Inovasi UI tgl 6-8 Agustus 2007.. Pesta ini bisa juga dianggap sebagai perayaan kelulusan mahasiswa2 bimbingan Ibu Mirna:
- Mhs S2: Mbak Lily
- Mhs S1: Amel, Okky, Nasikhin
(aku masih pending, hiks...)
Oh ya, tidak seperti tahun lalu, kali ini aku mengabadikan momen makan-makan ini dengan digicam-ku. Hasil jepretannya bisa dilihat di http://www.sharingfoto.com/hhayurani/album/381 dan http://www.sharingfoto.com/herika/album/382.

Idiih.. Kok bulan puasa gini aku malah mosting tentang makan2 ya!

Peace ;)

Friday, September 07, 2007

Face Recognition

Bismillahirrahmanirrahiim...

Barusan iseng2 nyoba nge-test kemiripan wajah dengan selebriti di http://www.myheritage.com.

Saturday, February 17, 2007

Peregangan otot

Bismillahirrahmanirrahiim...

Setelah beberapa hari berkutat dengan kompie yang bermasalah, akhirnya hari ini bisa sedikit bernapas lega. Sedang mencoba mengambil hikmah dari kejadian kompie yang bermasalah. Mungkin gue kurang menjaga titipan-Nya, kurang menggunakannya dengan baik dan benar, dan kurang memperhatikan lingkungannya...

Sewaktu dulu gue meng-upgrade komponen kompie (prosesor, motherboard, VGA), gue tidak tahu bahwa perlu ditambahkan kipas agar komponen tersebut lebih dingin. Biasanya komponen yang lebih cepat berputar dan bekerja, membutuhkan suhu lingkungan yang lebih dingin untuk menunjang kinerja komponen tersebut. Mungkin asal muasal dari kejadian kompie gue bermasalah adalah karena hal ini.

Setelah gue ganti casing kompie, alhamdulillah suhu kompie gue lebih dingin dan tidak pernah restart mendadak.

Namun, entah mengapa, beberapa hari yang lalu, tepatnya 4 hari yang lalu (Selasa / 18 Februari 2007), kompie gue mendadak gak mau nge-load OS-nya (Windows XP). Gue langsung nelpon teknisi pribadi gue (Arie... hehehe) untuk nanya solusinya. Berbagai hal sudah disarankan (prosesnya panjaaaaang..... dan bikin stres) antara lain ganti kabel IDE. Akhirnya sekalian aja gue ke Dusit Mangga Dua. Tujuan utama adalah untuk membeli external harddisk notebook dan kabel IDE. Tujuan lainnya yang juga terpenuhi adalah membeli hardcase digicam dan cleanser LCD laptop.

Dalam rangka pengerjaan tesis, gue memilih membeli external hdd, mengingat koleksi dokumen berukuran besar (lebih dari 1 GB), dari pada membeli flash disk yang suatu saat kapasitasnya mungkin tidak akan mencukupi lagi.

Selasa malamnya (sepulang dari Mangga Dua), gue langsung pasang kabel IDE dan tidak lupa mengganggu tidur teknisi pribadi gue (hehehe...)... Bayangkan!! Jam 1 pagi gue bangunin Arie hanya untuk membimbing gue memasang kabel IDE... Setelah berhasil kupasang kabelnya, terdengarlah suara kompie yang menakutkan, sepertinya suara hdd.. Waduh... ada apa dengan hdd gue...?? Malam itu gue tidur dengan perasaan tidak tenang.

Rabu pagi, gue bawa 2 hdd gue... Gue minta tolong teknisi pribadi tersayang untuk mengecek... Setelah melalui pergolakan dan ketakutan2 yang amat sangat, akhirnya 1 dari 2 hdd itu bisa diambil datanya. Kusimpanlah data tsb di ext hdd yang baru gue beli. Dan gue pulang dengan hati sedikit tenang.

Kamis pagi, kupasang hdd yang sudah bisa diambil datanya dan kuformat, lalu kuinstal OS. Namun, aku heran karena ada error "Error loading operating system". Kenapa lagi ini...?? Kuyakin hdd tsb sudah tidak bermasalah. Kuyakin tidak salah pasang komponen ataupun kabel. Gue sudah gak bisa mikir lagi. Langsung kutelepon Pak Turiman (teknisi kantor nyokap gue) untuk mengurus installing Windows di hdd gue itu. Aku sendiri langsung melenggang ke kampus untuk mengerjakan tesis yang sempat tertunda.

Kamis malam, sepulang dari kampus, kuterima kabar bahwa kompie sudah terinstal Windows. Ada 2 hal yang diberitahukan oleh Pak Turiman sehubungan dengan kompie gue:
1. Salah pasang kabel IDE
2. DVD RW (merk LG) yang baru gue beli 3 mg yang lalu tidak dapat berfungsi dengan baik

Yang gue heran adalah pernyataan Pak Turiman yang pertama!!!! Gue yakin gue tidak salah pasang kabel. Gue sih lebih yakin kalo DVD RW gue memang tidak berfungsi dengan baik sehingga gue gak bisa menginstal OS dengan lancar.

Ya udah... Allahu'alam...

Yang penting kompie gue sekarang sudah normal kembali dan sudah bisa digunakan untuk mengerjakan tesis. Doain ya tesis gue berjalan lancar. Amieeeennn...

Sunday, January 28, 2007

Artikel tentang Tips Memilih Digicam

Tips Membeli Kamera Digital
Kamera-Digital.com

Semakin lama, kita semakin menyadari, bahwa kebutuhan kita akan pendokumentasian suatu moment sangatlah penting. Dengan kamera digital, kita akan semakin mudah dalam mewujudkan keinginan kita tersebut. Namun, sebelum membeli kamera digital, ada beberapa tips yang dapat dijadikan pegangan :

Sesuaikan keperluan Megapixel
Banyak iklan yang mengexpose megapixel, namun banyak juga dari kita tidak mengerti sampai sebesar apa megapixel yang kita butuhkan. Biasanya, semakin besar megapixel dari sebuah kamera, harganya juga akan semakin mahal, namun untuk kualitas gambar, megapixel yang besar tidak menjamin kualitas yang baik. Sebuah kamera digital dengan 2 megapixel sudah cukup untuk foto sehari-hari dan cukup untuk dilihat di layar komputer dan dicetak sampai dengan ukuran 6R. Jika anda berencana mencetak pada ukuran lebih besar, setidaknya diperlukan 3 megapixel. Selanjutnya jika masih mau mencetak lebih besar lagi, maka megapixel yang semakin besar sangat anda butuhkan. Namun jika dipaksakan, kamera dengan megapixel yang kecil masih bisa mencetak pada ukuran kertas yang besar, namun kadang-kadang hasilnya akan terlihat kabur.

Perhatikan battery dan chargernya
Jika kamera anda menggunakan battery lithium, pemakaiannya tidak terlalu memerlukan banyak perhatian, cukup dicharge dan pakai, kalo selesai dipakai, silahkan di charge lagi. Bebeberapa kamera menggunakan battery jenis AA. Untuk jenis ini, kita bisa memilik menggunakan battery Alkaline, atau battery yang bisa diisi ulang. Kami selalu menyarankan setiap user untuk menggunakan battery jenis isi ulang dibandingkan jenis Alkaline, memang harga battery isi ulang sedikit lebih mahal dibandingkan Alkaline, tetapi kemampuanya dipakai beberapa kali (diisi ulang bisa sampai 500x pemakaian normal), maka harga battery ini akan menjadi jauh lebih murah. Penjelasan detail tentang battery ini, bisa dicari di artikel lain pada situs ini. Tetapi harap berhati-hati untuk tidak membeli battery isi ulang jenis AA yang palsu, karena sekarang sudah banyak beredar dipasaran.

Optical Zoom (dan Digital Zoom)
Perbesaran gambar secara optical (ini berbeda dengan digital zoom). Usahakan kita mendapatkan kamera dengan minimal 2x optical zoom. Sebagian besar kamera digital mempunyai fasilitas optical zoom, dan ini sangat berguna buat kepentingan kita mengabil gambar untuk jarak yang agak jauh dari tempat kita. Jangan terkecoh dengan digital zoom, rata-rata kamera digital semuanya mempunyai fasilitas digital zoom, namun hasil perbesaran dengan digital zoom akan mengakibatkan hasil foto kita jadi pecah dan tidak jelas. Sebaiknya apabila tidak terpaksa, usahakan untuk selalu menghindari pemakaian digital zoom. Digital zoom dapat juga di lakukan dengan software di PC.

Fasilitas Bantuan untuk low-light
Pada kondisi cahaya yang tidak terang, biasanya kamera akan kesulitan mendapatkan focus sebelum kita shoot object tersebut. Oleh karena itu, beberapa kamera digital dilengkapi dengan lampu bantuan (bentuknya bermacam-macam) yang berfungsi untuk membantu pengambilan foto pada tempat yang kurang cahaya. Ini sangat penting terutama pada pengambilan foto di dalam ruangan.

Perhatikan Memory Storagenya
Beberapa kamera mempunyai memory internal didalamnya, tetapi biasanya kapasitasnya tidak terlalu besar. Oleh sebab itu, kita harus memastikan bahwa kamera digital kita dilengkapi dengan port untuk memory external, sehingga kita dapat memberikan tambahan memory sesuai dngan kebutuhan kita. Ada berbagai macam jenis memory yang dapat dipakai pada kamera digital, jenis dan bentuknya biasanya disesuaikan dengan jenis kamera digital tersebut. Harganya bervariasi, namun semakin besar kapasitasnya, maka harganya akan semakin mahal juga. Internal memory yang ada pada kamera digital bisa anda abaikan bila kamera digital tersebut tidak memiliki fasilitas tersebut.

Cobalah kamera tersebut sebelum membeli
Kamera digital hampir sama dengan digital media lainnya, biasanya dilengkapi dengan menu dan tombol-tombol pengontrol untuk disesuaikan dengan keperluan kita. Beberapa amera memiliki perintah yang mudah dimengerti dibanding jenis lainnya. Perbandingan mudah atau susah dapat anda simpulkan jika anda sudah mencobanya. Juga perhatikan time delay dari mulai kita tekan tombol shoot sampai gambar selesai diambil (shutter lag), kamera tertentu ada yang delaynya sangat lama, tetapi ini juga berpengaruh dari kondisi ruang dan cahaya tempat kita mencoba kamera tersebut. Coba juga lensa zoomnya (optical zoom), apakah dapat digunakan dengan mudah dan cepat. Ketahuilah juga berapa lama waktu yang harus ditunggu dari mulai menghidupkan kamera sampai kamera siap untuk digunakan. Jangan lupa mencoba LCD dan viewfindernya.


Cari tahu informasi sebanyak-banyaknya
Ada baiknya anda mengetahui terlebih dahulu kemampuan, spesifikasi, dan kekurangan dari kamera yang anda taksir untuk dibeli itu. Bertanya kepada pakar, atau orang yang sudah pernah menggunakan akan sangat membantu kita untuk menentukan apakah kamera tersebut layak untuk dibeli. Beberapa website di internet banyak memberikan review tentang kamera digital, mulai dari yang mengulas secara global sampai direview sedetail-detailnya. Tempat diskusi di Internet juga sangat dianjurkan untuk dijadikan referensi sebelum membeli kamera digital.

Fitur tambahan
Banyak kamera digital yang dilengkapi dengan fitur tambahan, salah satunya yang selalu ada adalah kemampuan untuk merekam gambar bergerak (video). Pada kamera digital, fitur ini hanyalah sebagai tambahan saja dan kemampuannya sangat terbatas. Harap anda tidak menentukan keputusan membeli kamera digital dari kemampuan kamera tersebut untuk merekam video. Hasil rekaman video dari kamera digital tidak akan bisa maksimal, kamera digital didesign untuk menghasilakan foto diam secara maksimum. Jika anda lebih berniat merekam video, sebaiknya dipertimbangkan untuk membeli handycam atau alat sejenis yang memang dibuat untuk merekam video.

Pertimbangkan membeli card reader
Card reader adalah alat tambahan yang digunakan untuk membaca memory card pada kamera digital. Pada saat kita membeli kamera digital, pasti sudah disertakan kabel dan driver untuk mentransfer/memindahkan foto dari kamera ke komputer. Namun jika kita menggunakan alat yang disebut card reader, maka kita akan menghemat waktu untuk mentransfer dari kamera ke komputer dan dilakukan dengan cara yang sangat mudah, selain itu jika kita menggunakan card reader, maka kamera kita tidak perlu dihidupkan (on) dan akhirnya kita juga bisa menghemat umur battery kita.



Tips Memilih Kamera Digital
Kamera-Digital.com (CBN)

Kamera Digital mempunyai jenis yang bermacam-macam dan fitur yang terkadang membuat kita bingung untuk memilih sesuai dengan kebutuhan kita. Memilih kamera sebenarnya gampang-gampang susah terutama bagi pengguna yang masuk kategori pemula atau amatir. Oleh karena itu, tips ini sangat berguna bagi calon pengguna kamera sebelum memilih kamera digital yang diinginkan. Berikut beberapa tips sebelum berburu kamera digital.

Resolusi
Gambar digital dibuat oleh titik-titik yang disebut piksel. Resolusi ini merujuk pada banyaknya piksel yang bekerja sama membuat suatu foto. Biasanya ditunjukkan oleh horizontal x vertikal. Resolusi 1280x960 memiliki total 1,2 Megapiksel. Semakin besar resolusi akan memproduksi foto yang juga lebih baik. Sesuaikan resolusi yang ditawarkan dengan pilihan Anda. Biasanya dalam satu kamera tersedia pilihan resolusi yang berbeda. Jika hanya ingin mengirim foto melalui e-mail, resolusi 640x480 sudah memadai. Tapi jika ingin mencetak sebaiknya pilih resolusi yang lebih besar, agar gambar tidak pecah dan buram.

Pastikan fitur pendukung lainnya
Sebelum membeli, pastikan kamera digital pilihan Anda memilih beberapa fitur pendukung seperti kemampuan memori tambahan. Ini untuk memperbesar gudang penyimpanan foto Anda. Jika sesekali menginginkan gambar bergerak, pilih kamera yang mendukung video karena beberapa kamera digital ada yang hanya berkemampuan audio saja. Sesuaikan dengan kebutuhan Anda. Video atau audio?

Zoom
Selain itu perhatikan kemampuan zoom yang ditawarkan. Optical zoom menjadi pusat perhatian ketimbang digital zoom, si peranti lunak yang menyediakan fasilitas croppping dan memperbesar gambar.

Lampu kilat (flash)
Rata-rata produk kamera digital dilengkapi dengan lampu kilat yang terintegrasi. Ada yang otomatis atau perlu menekan tombol on untuk menjalankannya. Flash berguna sebagai pendukung cahaya. Gambar yang diambil dalam kondisi agak gelap dapat tetap tampil maksimal dengan bantuan lampu menyilaukan.

Pengurang Efek Mata Merah
Perhatikan juga apakah si ramping memiliki fitur tambahan seperti pengurang efek mata merah. Beberapa produk juga datang dengan pilihan foto untuk pengambilan gambar di malam hari atau night scene.

Layar LCD
Layar LCD di bagian belakang kamera digital memudahkan Anda melihat obyek. Di sini Anda juga bisa melihat dan menghapus gambar yang tidak diinginkan. Pilih layar LCD dengan kandungan resolusi yang cukup besar sehingga warna yang tampil lebih natural. Ukuran layar juga berbeda-beda. Pastikan layar tidak terlalu kecil, sehingga gambar bisa tampil maksimal.

Self-timer

Self timer biasanya bisa mencapai 10 detik. Selain memudahkan memotret gambar diri, fitur ini juga berguna untuk mengambil gambar dalam keadaan cahaya yang kurang karena bisa mengurangi guncangan akibat tekanan pada tombol pengambilan gambar.

Daya tahan baterai
Kalau tak ingin kesenangan terputus gara-gara baterai loyo, Anda perlu memperhatikan berapa lama sumber listrik ini bisa bertahan. Memilih baterai yang bisa diisi ulang (rechargeable) adalah tindakan bijaksana dan lebih hemat.

Koneksi
Perhatikan apakah kamera digital Anda bisa berhubungan dengan perangkat digital lainnya seperti televisi, printer, PC atau Mac. Anda akan tertolong dengan adanya USB kabel.
Anda juga bisa mencetak gambar dengan bantuan kabel USB. Beberapa kamera digital sudah mendukung PictBridge yang membuat Anda leluasa mencetak gambar langsung dari kamera digital meski mereknya berbeda. Adapun keenam vendor yang mempelopori standar terbuka itu adalah Canon, Hewleet-Packard, Seiko Epson Corporation, Olympus Optical Company, Fuji Photo Film Corporation dan Sony Corporation.

Kalkulasi harga
Jangan lupa untuk mengkalkulasi harga perangkat pendukung lainnya seperti baterai isi ulang dan adapter AC.

Waktu operasi
Pilih kamera digital yang tidak butuh waktu terlalu banyak setelah jeda pengambilan gambar. Selisih waktu 4 hingga 6 detik saja mungkin membuat Anda kurang puas dengan kinerja si ramping.

Bandingkan harga dan garansi
Jangan hanya terpikat pada satu toko saja. Kalau ada waktu luang tidak ada salahnya Anda melakukan riset kecil-kecilan sebelum membeli. Margin keuntungan yang berbeda menjadi sumber mengapa harga yang Anda temui di toko yang satu tidak sama dengan yang lain. Perhatikan juga garansi.

Akhirnya jangan hanya terpikat pada bentuk tubuh yang menggoda tapi perhatikan isi atau fitur yang ada di dalam suatu produk.


Panduan Praktis untuk mencetak Hasil Foto Kamera Digital

diambil dari http://www.kamera-digital.com/artikel/wmview.php?ArtID=9 (Yoni Tan)

Hasil foto dengan menggunakan Kamera Digital bisa kita lihat langsung melalui Komputer tanpa harus membawa ke lab foto untuk dicetak. Namun tidak bisa dihindari bahwa kita terkadang masih memerlukan hasil foto yang dicetak sehingga bisa dilihat kapan saja dan dimana saja tanpa tergantung dengan komputer. Pada artikel ini akan dijelaskan panduan praktis untuk mencetak hasil foto Kamera Digital.
Sebelumnya saya ingin memperjelas sedikit tentang kerancuan-kerancuan yang ada dalam istilah yang sering dipakai, yaitu :


  1. Besar Resolusi yaitu 1280x960 (1MegaPixel), 1600x1200 (2 MP ), 3MP maupun 4MP dan lain lain itu adalah menandakan banyaknya titik yang ada dalam gambar tersebut. Semisal foto dengan resolusi 1600x1200 berarti ada 1600 titik di horizontal dan 1200 titik di vertikal.
  2. Densitas foto 72dpi, 180dpi, maupun 300dpi (terlihat pada EXIF data yang menempel pada foto yang bersangkutan) itu menandakan tingkat kerapatan dari titik - titik tersebut dalam suatu satuan ukuran inch (dot per inch). Misalnya kita selama ini mendengar ada printer berkemampuan cetak dengan densitas 300dpi, 600dpi, 1200dpi, maupun 4800dpi. Contoh printer dengan kemampuan densitas 4800dpi itu berarti bisa mencetak sebanyak 4800 titik sepanjang garis 1 inch (2,54cm), begitu juga dengan printer berkemampuan densitas 300dpi berarti hanya bisa mencetak 300 titik sepanjang garis 1 inch (2,54cm).

Terkait dengan hal - hal diatas, maka kita patut mengetahui juga bahwa mesin cetak foto itu biasanya berkemampuan densitas 300dpi sehingga kita akhirnya sering memakai patokan ini sebagai standard densitas minimum yang diperlukan baik untuk mencetak di laboratorium foto ataupun dengan printer sendiri.

Berikut daftar ukuran kertas foto yang biasanya dipakai di laboratorium foto :
2R = 6 x 9 cm
3R = 8,9 x 12,7 cm
4R = 10,2 x 15,2 cm
5R = 12,7 x 17,8 cm
6R = 15,2 x 20,3 cm
8R = 20,3 x 25,4 cm
8R Plus = 20,3 x 30,5 cm
10R = 25,4 x 30,5 cm
10R Plus = 25,4 x 38,1 cm

Kita akan mengambil contoh salah satu ukuran yang biasa dipakai yaitu 4R dalam hal ini, yaitu : 10,2x15,2cm (10,2cm : 2,54) x 300dpi = 1204 titik atau pixel (15,2cm : 2,54) x 300dpi = 1795 titik atau pixel. Dengan ini berarti kita mengetahui bahwa resolusi minimum yang dibutuhkan untuk mencetak 4R adalah 1795 x 1204 pixel. Dalam hal ini berarti boleh dikatakan bahwa resolusi kamera digital yang mendekati ukuran tersebut mungkin adalah 2MP yaitu 1600x1200. Tetapi harus diingat bahwa adanya perbedaan rasio panjang lebar antara file kamera digital (4:3) dengan standar kertas foto (3:2) itu biasanya berakibat terjadinya cropping (pemotongan) pada samping2 foto karena laboratorium foto itu biasanya melakukan sedikit peregangan secara otomatis pada file – file yang bersangkutan, misalnya foto dengan resolusi 1600x1200 akan diperbesar menjadi 1795x1346 untuk memenuhi ukuran frame minimal dari 4R untuk kemudian dicropping lagi sehingga bagian yang tercetak itu tetap beresolusi 1795x1204.

Ada beberapa kasus dimana ada yang berhasil melakukan pencetakan dengan ukuran 8R hanya dengan kamera 2MP ataupun juga mungkin bisa 10R. Dalam hal ini kita harus melihat lagi beberapa hal yaitu :


  1. Kompleksitas dari gambar yang diambil, misalnya gambar - gambar dokumentasi orang tentunya jauh berbeda tingkat detailnya dibandingkan dengan gambar pemandangan alam misalnya pada waktu sunrise). Dalam hal ini gambar orang biasanya lebih mudah untuk diperbesar dibandingkan dengan gambar pemandangan alam)
  2. Tingkat kompresi dari gambar yang dipakai (dengan ACDSee biasanya terlihat dengan click kanan properties, bagian file, di compression ratio). Biasanya file - file yang berpotensi dan bisa dicetak jauh lebih besar dari ukuran yang direkomendasikan itu file - file dengan tingkat kompresi antara 5 - 10. Lebih dari itu, biasanya sulit sekali untuk meningkatkan ukuran gambar.
  3. Ada beberapa kamera yang menyediakan mode RAW dan juga mode TIFF pada hasil akhir gambar yang ditangkap, dalam hal RAW file dan TIFF file itu tidak terdapat kompresi sama sekali sehingga sangat dimungkinkan untuk melakukan resize ulang untuk melakukan cetak pada ukuran lebih besar.
Dari 3 hal diatas, seringkali saya sendiri juga bisa melakukan cetak pada 10R maupun 12R dengan kamera 4MP yang saya miliki meskipun secara perhitungan tidak memungkinkan untuk melakukan pencetakan tersebut. Dalam hal ini kita bisa melakukan test sederhana apakah file yang bersangkutan masih bisa untuk dicetak pada ukuran yang bersangkutan atau tidak dengan cara melakukan image resize pada photoshop.

Semoga artikel berikut ini berguna sebagai panduan anda dalam melakukan pencetakan foto anda dari kamera digital. Di bawah ini saya buatkan daftar acuan praktis untuk pencetakan foto yang diinginkan beserta resolusi yang dibutuhkan.
3R = 8,9 x 12,7cm @300 dpi = 1051x1500 pixel
4R = 10,2 x 15,2cm @300 dpi = 1205x1795 pixel
5R = 12,7 x 17,8cm @300 dpi = 1500x2102 pixel

6R = 15,2 x 21,6cm @300 dpi = 1795x2551 pixel
8R = 20,3 x 25,4cm @300 dpi = 2398x3000 pixel
8R Plus = 20,3 x 30,5cm @300 dpi = 2398x3602 pixel
10R = 25,4 x 30,5cm @300 dpi = 3000x3602 pixel
10R Plus = 25,4 x 38,1cm @300 dpi = 3000 x 4500 pixel

Digicam

Alhamdulillah...

Akhirnya gue bisa nge-blog lagi...

Hari ini hari yang panjang... dan melelahkan.... tapi menyenangkan. Kenapa menyenangkan? Karena (setelah observasi harga dan spesifikasi di hampir semua toko di Mal Mangga Dua), akhirnya gue jadi membeli digital camera. Spesifikasinya...?? Uhm...Lumayanlah... yang penting poket biar mudah dan ringan dibawa ke mana-mana.

Olympus mju750...
5x optical zoom
dual image stabilization
memori eksternal (xD) 512MB
dll...

spesifikasi selengkapnya bisa dicari sendiri ya.. hehehe..

Mudah-mudahan digicam ini bisa berdaya guna dengan baik dan maksimal, dan digunakan untuk kegiatan-kegiatan yang bermanfaat, misalnya untuk mengabadikan momen naik haji mama-papa tahun depan (insya Allah)... atau mungkin untuk merekam rentetan acara wisuda pascasarjanaku (doakan ya tesisku lancar, amiin).